Search how to deep meaning

Sejarah Mesin Pencari di Internet




Telisik punya telisik, kali ini akan kita lanjutkan pembangunan pengetahuan kita tentang internet dalam kaitannya dengan informasi. Hasil penelisikkan kali ini bertema tentang mesin pencari (search engine).

Seperti yang pembaca sekalian ketahui, ketika kita membicarakan internet, maka kita tidak bisa melepaskan diri dari apa yang namanya mesin pencari (web search engine). Bisa dikatakan bahwa internet tanpa mesin pencari adalah sebuah kenisbian. Internet, saya yakin, tidak akan berkembang semasif saat ini manakala di dalamnya tidak ada unsur yang bernama search engine.

Search engine pada masa kini perumahan menu primer dari hidangan yang bernama internet. Manakala internet dihidangkan tanpa menu ini, maka rasanya akan hambar. Pembaca sekalian pasti telah merasakan arti penting sebuah mesin pencari di internet, sehingga jika ada pertanyaan "Apa jadinya internet tanpa mesin pencari seperti Google?" maka kemungkinan-kemungkinan seperti ini tidak akan ktia alami.

Mengenai search engine itu sendiri, kita bisa mengetahui asal muasalnya dari beberapa sumber. Di antara sumber yang bisa kita akses ialah Search Engine History, Search Engine Journal, dan juga Webopedia. Serta masih banyak sumber lain yang relevansinya tidak kalah akurat jika kita teliti dan telaten mencarinya di mesin pencari.

Sebagai gambaran ringkas tentang sejarah mesin pencari berbasis web, kita kita bisa melihat time line sejarah mesin pencarinya di sini.

Catatan: 
ilustrasi berasal dari alamat ini. Klik gambar untuk memperjelas isi.
[Read More...]


Sejarah Internet




Video di atas adalah hasil penelusuran di beberapa alamat URL dengan kata kunci (keywords) sejarah internet dan saya temukan di sebuah portal penyedia layanan video (Youtube). Video atau film animasi tentang sejarah internet tersebut di atas merupakan karya Melih Bilgil. Di video ini, Melih Bilgil mencoba memaparkan sejarah internet dengan menggunakan medium film animasi. Saya berpikir video ini cukup representatif untuk ditonton bagi siapapun yang sedang menelusuri sejarah internet.
[Read More...]


Sowan Simbah




Pernahkah rekan pembaca penasaran dengan sebuah frase yang kadang melintas di benak kita? Saya pikir, rekan semua pernah mengalami hal ini. Frase yang berjalan melintas dalam benak ini pernah saya alami. Dan kebetulan saat itu, tepatnya tanggal 15 Januari 2013, saya sedang mencari-cari hal yang kurang penting di sebuah mesin pencari (search engine) di internet. Saat itu di benak saya terlintas sebuah frase dari bahasa Jawa, yaitu: Sowan Simbah.

Apa yang kemudian saya lakukan dengan frase yang melintas itu?

Saya pun lalu mengetikkan frase itu dalam kolom pencarian yang ada di mesin pencari. Hasilnya? Wow!! Saya menemukan sebuah situs yang memuat sebuah bahan pembelajaran bahasa Jawa di sebuah universitas terkenal di negara maju. Saya masih bengong dan takjub menemukan benda ini.

Apa yang saya lakukan kemudian?

Saya bagi tautan (link) tersebut ke akun jejaring sosial saya di sini.

Foto diambil dari sini.

[Read More...]


Salam Deep Blog



Salam perkenalan,

Blog ini saya rintis dalam rangka memenuhi kepenasaran tentang kedalaman sebuah hal yang selalu saya dapatkan ketika berhadapan dengan internet khususnya berhadapan dengan informasi yang ada di dalamnya.

Kenapa saya penasaran?

Salah satunya karena saya selalu tidak berhasil mendapatkan apa yang saya cari melalui internet yang dalam hal ini saya menggunakan mesin pencari (search engine). Saya mudah tergoda dengan informasi sampingan yang saya temukan dan tenggelam ke dalamnya. Saya pun hanya kelelahan mendalami informasi sampingan tersebut. Ini selalu dan kerap kali saya alami. Dan saya selalu mengulanginya lagi di kemudian waktu.

Kenapa saya selalu mengulangi tindakan di atas?

Inilah yang akan saya coba telusuri secara lebih mendalam (deep) lagi. Saya akan coba paparkan catatan-catatan saya mengenai kehambaran-kehambaran yang telah saya alami dalam pencarian saya di internet.

Semoga bermanfaat. :-)


Salam,

Deep Blog
[Read More...]


Return to top of page Copyright © 2011 | Platinum Theme Converted into Blogger Template by Hack Tutors